in Undefined

Free SMTP Email Server

Masih membahas tentang email, meski nggak ada hubungan dengan postingan sebelumnya, karena yang ini agak advance #halah.

Salah satu website yang dikelola oleh kantor saya dan satu-satunya yang menghasilkan duit di-hosting di webhosting provider yang terkenal di Surabaya, iya di mana lagi kalo bukan di Be*on (Jagoan). Alasannya sih sederhana, biar kalo ada masalah bisa langsung didatengin ke kantornya. Tapi itu semua hanya mitos, karena tentu saja kantornya hanya berisi sekumpulan frontliner yang tidak semuanya mengerti hal teknis.

Oke, abaikan curhat di atas.

Berawal dari suatu hal ghaib yang menyebabkan seluruh kata sandi ribuan pengguna website di atas berubah, yang mengharusnya semua user mereset kata sandi masing-masing. Well, cukup normal kan? karena semua website punya fitur tersebut. Web kami juga begitu.

Tapi ternyata tidak semudah yang dipikirkan, karena server tempat website ini berada lalu lintas emailnya sangat penuh dan berat (katanya ada website lain yang satu server dengan web ini melakukan spamming). Alhasil, user yang melakukan reset password saat membuka email untuk dapetin link reset, ada delay lebih dari 1 jam, ada juga yang masuk kotak spam dan ada yang tidak menerima sama sekali.

Dan banjirlah komplain dari mana-mana. Dari user, dari kolega dan tentunya dari bos. Padahal hari itu hari libur nasional. Pewwhhh.

Setelah melakukan relaksasi yoga dan berkonsultasi dengan Eyang Google. Pakai keyword standar “Free SMTP server” (Gratis itu penting Jendral!), ketemu lah beberapa alternatif. Awalnya saya pake SMTP dari Gmail tapi ternyata ribetnya gak karuan dan dibatasi perhari 99 email.

Setelah googling, muncul beberapa website penyedia SMTP ataupun Jasa Email mulai dari SMTP2GO, smtp-server, easy-smtp, dan berbagai website sejenis dan semuanya berbayar tapi semuanya berbaik hati karena juga menyediakan Free Account alias akun gretongan.

Tapi semuanya, meski gretongan butuh waktu lama untuk approval. Yang paling mudah SMTP2GO tanpa approval untuk free account tapi hanya dibatasi 250 email perbulan. Wiks, padahal user yang perlu mereset kata sandi mereka ada ribuan. Akhirnya mencoba usul ke Bos untuk membeli paket yang berbayar. Tapi ternyata SMTP2Go butuh waktu lama buat approval. Sabar… sabar…

Pernah baca kalimat di bawah ini?

Tempat yang paling bagus untuk menyembunyikan sesuatu adalah halaman kedua pada pencarian di Google.

Yup, kalimat di atas emang nggak salah sama sekali. Di halaman dua muncul dua web yang menjadi sorotan saya, Sendinblue dan Sendgrid.

sendinblue seperti smtp2go gampang sekali aksesnya tapi setelah dicoba, lah kok gak jalan. Gak konek. huft.

Mencoba Sendgrid butuh approval. huft-kuadrat.

Tapi dari semua penyedia yang butuh approval Sendgrid paling cepat approved. Padahal daftarnya barusan. Bahkan sebenarnya yang lain gak ada yang nanggepin, kampret. Kecuali smtp2go yang tinggal bayar aja.

Di Sendgrid fiturnya lengkap, dan akun gratisan yang mereka tawarkan cukuplah 12ribu email sebulan (meskipun kemungkinan nanti harus upgrade, 12ribu gak bakal cukup soalnya).

Yang paling penting real time. Dan murah.

phewww.

 

Write a Comment

Comment